By Deacy Pawiro
Oom Beni Wahju memiliki hati yang senantiasa peduli terhadap orang lain, adalah suatu kehormatan untuk bisa mengungkapkan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya melalui tulisan ini buat khususnya untuk Oom Beni (alm) dan tante Soffie atas kebaikan dan kepeduliaannya dengan tulus ikhlas mendidik saya dan Jane.
Adalah kebanggaan dan kehormatan bisa menjadi anak angkat keluarga Beni Wahju………kak Reza, Emir dan Kemal terima kasih banyak untuk penerimaan yang luar biasa terhadap kami berdua.
Wujud nyata dari kepeduliaan beliau tersebut nampak dari kondisi saya dan Jane hingga hari ini yang cukup membanggakan dimana kami bisa mandiri dan survive dalam mengarungi tantangan hidup ini.
Masih terngiang hingga saat ini semangat, motivasi, nasehat, perhatian dan kepeduliaannya yang membuat saya harus menjadi seseorang yang berhasil serta berguna terutama bagi keluarga. Beliau adalah seorang motivator yang tidak bosan bosannya menginspirasi kami berdua baik dari segi ibadah, hal mana keyakinan kami dengan almarhum berbeda, maupun tantangan kedepan menghadapi hidup ini.
Untuk mengucapkan kalimat atas rasa terima kasih yang tak terhingga kepada keluarga besar ini khususnya almarhum oom Beni Wahju, tidak cukup menorehkan kata dalam tulisan ini, mengingat begitu banyaknya kebaikan yang diberikan oleh beliau yang telah kami terima.
Ketika kutorehkan tulisan ini, tak terasa berlinang air mata ini…….mungkin karena kedekatan hubungan bathin kami sebagai pengganti orang tua kami untuk beberapa tahun.
Akhir kata, dengan doa dari kami yang ditinggalkan mengiringi kepergiaan beliau, semoga amal ibadah dan doa anak-anak yang shaleh dan keluarga besar yang dapat memudahkan perjalanan beliau di alam baka…….Aamiin YRA
Selamat jalan Oom Beni
Wassalam,
Deacy